PLN Pasok Listrik 2 × 27,7 MVA ke Pabrik Baterai Kendaraan Listrik di Karawang

4 jam yang lalu 1
ARTICLE AD BOX
Presiden Prabowo Subianto saat meresmikan Groundbreaking Ekosistem Industri Baterai Kendaraan Listrik Terintegrasi di Kawasan Industri Karawang pada Minggu (29/6). Foto: Dok. PLNPresiden Prabowo Subianto saat meresmikan Groundbreaking Ekosistem Industri Baterai Kendaraan Listrik Terintegrasi di Kawasan Industri Karawang pada Minggu (29/6). Foto: Dok. PLN

Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, meresmikan Groundbreaking Ekosistem Industri Baterai Kendaraan Listrik Terintegrasi di Kawasan Industri Karawang, Jawa Barat, pada Minggu (29/6).

Salah satu bagian proyek ini adalah pabrik baterai kendaraan listrik (Electric Vehicle/EV) milik PT Contemporary Amperex Technology Indonesia Battery (CATIB) di mana PT PLN (Persero) mendukung penuh inisiatif ini melalui penyediaan pasokan listrik andal hingga 2 × 27,7 megavolt ampere (MVA), sebagai komitmen dalam mendorong akselerasi ekosistem EV di Indonesia.

Presiden Prabowo menyebut groundbreaking ini sebagai langkah strategis dalam mewujudkan swasembada energi, sekaligus simbol kolaborasi lintas sektor dan mitra global.

“Kita bisa bekerja sama dengan program yang menurut saya ini termasuk, bisa dikatakan kolosal, bisa dikatakan terobosan luar biasa. Dari sini kita bisa menghasilkan energi terbarukan dan ramah lingkungan yang dicita-citakan seluruh dunia,” ujar Prabowo.

Ia juga menyoroti bahwa program hilirisasi merupakan strategi nasional untuk memastikan kekayaan alam Indonesia dikelola secara optimal dan hasilnya memberi manfaat nyata bagi seluruh...

Baca Selengkapnya