Pilu Warung Kelontong di Cempaka Putih Jakpus Rusak Imbas Bentrok Pemuda

11 jam yang lalu 3
ARTICLE AD BOX
 ReutersIlustrasi Tawuran Macedonia. Foto: Reuters

Warung kelontong di dekat persimpangan Grand Pramuka, Rawasari, Cempaka Putih, Jakarta Pusat, rusak akibat bentrok antarpemuda pada Rabu (16/7) malam.

Dalam video yang beredar, tampak barang dagangan di warung itu berserakan. Pemiliknya terlihat memungut dan menyusun kembali dagangannya. Sementara di jalan tampak pemuda saling lempar dan membawa balok.

Kapolsek Cempaka Putih Kompol Penky Sukmamawa membenarkan insiden itu. Ia mengatakan tak ada korban dalam insiden itu.

“Itu awalnya ada orang berkelahi terus kena ke warung,” kata Penky, Rabu (16/7).

“Tidak (ada korban), hanya kerugian dagangan rusak,” lanjutnya.

Polisi telah meminta korban untuk membuat laporan.

“Korban kita arahkan buat laporan. Pelaku sedang diselidiki,” tandasnya.

Baca Selengkapnya