Hari Sungai Nasional, BRI Jaga Ekosistem Lewat Bersih Sungai-Pengelolaan Sampah

4 jam yang lalu 1
ARTICLE AD BOX
 Dok. BRIBRI Peduli melaksanakan kegiatan bersih-bersih di Sungai Last Point, anak Sungai Tukad Badung, Desa Pemogan, Denpasar Selatan bersama peserta 242 warga dan 200 sampah dalam rangka memperingati Hari Sungai Nasional. Foto: Dok. BRI

Dalam rangka memperingati Hari Sungai Nasional yang diperingati pada 27 Juli 2025, BRI Peduli melalui Program “Jaga Sungai, Jaga Kehidupan” melaksanakan aktivasi bersih-bersih sungai dan edukasi lingkungan dalam rangka menjaga kelestarian sungai dan ekosistem lingkungan.

Salah satunya, BRI Peduli yang melaksanakan kegiatan bersih-bersih di Sungai Last Point, anak Sungai Tukad Badung yang berada di Desa Pemogan, Denpasar Selatan, Bali yang juga berada di kawasan konservasi Mangrove Taman Hutan Raya (Tahura) Ngurah Rai Bali. Aktivasi ini dilakukan di area sepanjang 70 meter dengan jumlah peserta 242 warga dan 200 warrior (aktivis peduli sampah).

Corporate Secretary BRI, Agustya Hendy Bernadi mengungkapkan bahwa terdapat dua kegiatan utama dalam program ini, yaitu kegiatan pembersihan sungai dan edukasi sampah. Dalam kegiatan pembersihan sungai, masyarakat bergotong royong melakukan bersih-bersih di Tukad Badung sebagai upaya pelestarian lingkungan dan peningkatan kualitas ekosistem perairan.

Kegiatan ini tidak hanya bertujuan untuk mengurangi timbunan sampah di aliran sungai, tetapi juga untuk membangun kesadaran kolektif akan pentingnya menjaga kebersihan dan kelestarian sumber daya alam.

Sementara itu, dalam kegiatan edukasi sampah, masyarakat mendapatkan edukasi pemilahan sampah di mana sampah yang diambil dari Sungai, dipilah menjadi sampah organik dan anorganik....

Baca Selengkapnya