ARTICLE AD BOX

Wakil Menteri (Wamen) Investasi dan Hilirisasi/BKPM, Todotua Pasaribu, buka suara terkait keputusan Presiden AS Donald Trump memangkas tarif impor terhadap Indonesia.
Todotua menyebut keputusan Trump memangkas tarif menandakan bahwa posisi Indonesia strategis di mata AS. Pemerintah saat ini masih konsolidasi terkait hal tersebut.
"Ya artinya kalau mau berbicara begitu kan negara kita strategis, artinya Amerika sudah mau untuk menurunkan dari 32 persen ke 19 persen. Nah ini kita juga lagi konsolidasi, karena kan beritanya baru ya," jelasnya saat ditemui di St Regis Jakarta, Rabu (16/7).
Selain Indonesia, AS juga turunkan tarif impor Vietnam dari 46 persen menjadi 20 persen. Todotua menilai secara umum, Asia Tenggara masih memegang peranan penting bagi AS.
"Tapi kalau saya lihat secara strategis di wilayah Asia Tenggara ini yang signifikan sangat turun. Artinya Amerika pun sendiri sangat mempertimbangkan daripada keberadaan negara Indonesia," imbuhnya.

Meski begitu, dia belum bisa menjelaskan dampaknya terhadap investasi, baik itu dar...