ARTICLE AD BOX

Dewa United meraih tempat ketiga Piala Presiden 2025. Di perebutan tempat ketiga yang berlangsung di Stadion si Jalak Harupat, Bandung, Sabtu (12/7) malam WIB, Dewa United kalahkan Indonesia All Star dengan skor 2-0.
Dewa United tampil menyerang sejak menit awal. Salah satu peluang didapatkan melalui sepakan bebas Stefano Lilipaly. Namun, Reza Arya masih bisa menepis bola.
Kans kembali didapatkan Dewa pada menit ke-21. Sepakan mendatar Alex Martins masih membentur tiang gawang.

Gol baru didapatkan Dewa United pada babak kedua. Sepakan Taisei Marukawa gagal ditangkap dengan sempurna oleh Reza Arya. Dewa United memimpin 1-0.