ARTICLE AD BOX

Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal (BPJPH) RI akan menggelar Indonesia International Halal Festival (IIHF) 2025 pada 20–22 Juni 2025 di Jakarta International Convention Center (JICC).
Acara ini menjadi inisiatif dari BPJPH untuk mendorong penguatan ekosistem halal nasional yang lebih aktif, terbuka, dan inklusif. Lewat kolaborasi antara pelaku industri, akademisi, dan masyarakat luas, IIHF diharapkan dapat memperluas pemahaman dan partisipasi publik terhadap pentingnya produk halal.
IIHF yang baru pertama kali diadakan ini mengangkat tema “Halal is a Lifestyle”. Tema ini tercermin dari berbagai agenda yang dirancang untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya produk halal, sekaligus mendorong pelaku usaha agar lebih aktif dalam ekosistem halal nasional maupun global.
Salah satu sorotan utama acara ini adalah keikutsertaan para pelaku usaha, dari mikro hingga besar yang telah bersertifikat halal. Mereka akan memamerkan beragam produk halal kepada masyarakat luas. Hal ini juga bisa menjadi ajang promosi yang strategis bagi pelaku usaha untuk mengenalkan produknya ke pasar yang lebih luas.

IIHF juga akan menghadirkan berbagai kegiatan sosialisasi, edukasi, dan literasi halal, seperti konferensi internasional, talk show, hingga kajian keagamaan. Fokus utama dari kegiatan ini adalah ...